HAL YANG MEMPENGARUHI BESARAN HARGA BORE PILE
Besaran diameter bore pile mempengaruhi harga bore pile.
Diameter bore pile : besaran harga bore pile dibedakan berdasarkan diameter yang dikerjakan, misalnya : harga jasa bor pile diameter 30 cm tentunya berbeda dengan diameter 40cm, dan seterusnya.
Jarak : dalam menentukan harga bore pile permeter jarak diperhitungkan jika lokasi berada diluar Jabodetabek atau keluar pulau Jawa. Semakin jauh lokasi pekerjaan dari workshop maka harga bore pile pun semakin tinggi.
Kondisi tanah : dilihat dari hasil tes tanah atau letak geografis suatu proyek, misalnya : pekerjaan jasa pondasi bore pile di Jakarta , Bekasi { umumnya tanah lunak abu-abu, tanah merah dan padas tipis } berbeda harganya dengan lokasi pekerjaan untuk daerah Karawang, Cikarang yang umum tanahnya berwarna merah, batuan padas dan lengket.
Volume : jumlah meter pekerjaan jasa bore pile sangat mempengaruhi besaran harga bore pile, misalnya pekerjaan bor pile kurang dari minimum order yang ditentukan maka akan dikenakan biaya cas minimum.
Tingkat kesulitan : misal untuk jasa bore pile pada pengerjaan pondasi rumah, ruko maupun gedung akan berbeda harganya dengan pembangunan pondasi pada jembatan, tower bts dan sutet.